SEDIA KERIPIK SAGU KHAS BANTUL
Seperti namanya keripik sagu, inovasi
keripik tempe dari Bantul ini melibatkan tepung sagu dalam pembuatan
camilan bernama lengkap keripik tempe sagu ini. Jangan terkecoh dengan
membayangkan tempe keripik yang dibalut adonan campuran tepung sagu ya travel lovers.
Keterlibatan sagu dalam pembuatan keripik ini terletak di awal proses
pembuatan keripik, tepatnya pada saat pembuatan tempe. Selain
menggunakan kedelai, pembuatan tempe dalam keripik sagu menggunakan
campuran bahan berupa tepung sagu dalam komposisi tertentu.
Pertanyaan selanjutnya tentu saja soal
rasa bukan? Tidak seperti keripik tempe pada umumnya yang dibalut adonan
tepung tebal ataupun tipis sesuai selera pasar yang ada, keripik sagu
tidak digoreng dengan lapisan tepung apapun atau bisa dibilang sebagai naked
keripik tempe dengan tekstur renyah khas tempe keripik pada umumnya.
Mengapa bisa demikian? Ini tidak lain karena penambahan sagu pada saat
dilakukan proses pembuatan tempe sagu.
Harga hanya Rp 50.000 : 1 kg nya
Rp 25.000 : 1/2 kg
Jadi tekstur renyah akan Anda
rasakan di setiap gigitan camilan khas bantul yang satu ini. Tak hanya
itu saja, bumbu gurih yang terbuat dari kombinasi antara bawang putih
dan garam akan menambah nikmat keripik sagu. Bagaimana, Anda penasaran
untuk segera mencicipinya? Yuk segera dicoba kuliner gurih nan renyah
yang satu ini!
0 komentar:
Posting Komentar